Foto Prewedding Unik

Thursday, November 23rd, 2023 - Prewedding

Mau foto prewedding unik dan romantis dengan pose yang memorable ? Yuk cek artikel ini. Harga bersahabat ❤️.

Pernikahan merupakan salah satu momen penting dalam hidup. Tentu saja saat akan menjelang proses pernikahan, banyak sekali hal yang harus dipersiapkan.

Mulai dari gedung, gaun dna lain-lain. Salah satu hal yang tidak kalah pentingnya yaitu prewedding. Nantinya, foto prewedding ini akan dipajang di gedung saat resepsi.

Oleh karena foto tersebut akan di pajang di gedung dan dilihat oleh banyak orang. Alangkah baiknya Anda melakukannya semaksimal mungkin.

Untuk membuatnya lebih menarik, Anda juga bisa melakukan foto prewedding unik tanpa menguras banyak biaya.

Nah, untuk membuat foto prewedding yang unik, Anda dapat melakukannya di berbagai tempat. Baik itu di dalam ruangan ataupun di luar ruangan.

Tentu saja untuk membuat suatu hal yang unik dibutuhkan beberapa properti untuk mendukung jalannya acara. Untuk penjelasan lebih lanjut, yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini :

Rekomendasi Foto Prewedding Unik dan Romantis

Hal pertama yang harus dipersiapkan ketika akan melakukan foto prewed adalah tempat atau lokasi. Terdapat dua macam tempat yang bisa digunakan untuk melakukan kegiatan ini.

Ya, Anda bisa melakukannya di dalam ruangan ataupun di luar ruangan. Nah, berikut penjelasan mengenai lokasi prewed yang bisa digunakan :

1. Foto Prewedding Indoor

Contoh Foto Prewedding Unik

Nah, untuk membuat foto prewedding unik bisa dilakukan dimana saja, salah satunya adalah di dalam ruangan atau indoor.

Meski dilakukan di dalam ruangan, tentu saja hasilnya akan menjadi sangat menarik. Asalkan Anda mengusung tema yang tepat dan busana yang digunakan benar-benar unik.

Selain itu, terdapat beberapa properti yang harus disiapkan untuk melakukan sesi foto prewed yang sangat unik dan lucu.

Seperti misalnya payung, balon dan lain-lain. Tentu saja properti tersebut harus sesuai dengan tempat dan juga tema yang diusung.

Berikut cara memodifikasi ruangan menjadi studio foto yang unik :

  • Gunakanlah tirai atau kain berwarna putih untuk membuat sebuah dekor yang Anda inginkan di suatu ruangan. Kemudian, masukkan sepeda gunung lalu Anda bisa berfoto di atas sepeda tersebut dengan background kain putih.

Foto Prewedding Unik

  • Jika anda suka dengan keramaian, gunakanlah beberapa balon yang disebar dalam sebuah ruangan. Anda bisa mengambil foto di antara balon tersebut. Selain itu Anda juga bisa mendekor ruangan seunik mungkin.

Foto Prewedding Yang Unik

Foto Prewedding Indoor Unik

  • Agar hasil jepretan menjadi lebih bagus, gunakanlah beberapa properti yang mendukung seperti foto ala-ala cosplay. Jadi, properti yang digunakan adalah tongkat, busana dan lain-lain yang cocok dengan tema tersebut.

Foto Prewedding Unik Dan Lucu

Foto Prewedding Lucu Dan Unik

2. Foto Prewedding Outdoor

Foto Prewedding Outdoor Unik

Nah, bagi Anda yang suka dengan suasana alam atau luar ruangan. Lokasi outdoor sangat cocok untuk Anda.

Nah, untuk mendapatkan hasil jepretan yang sangat unik berikut lokasi yang tepat untuk proses foto:

1. Mengambil Foto Dari Bawah

Gaya Foto Prewedding Yang Unik

Trik pengambilan foto seperti ini memiliki keunikan tersendiri. Dengan mengambil foto setengah badan dari bawah akan membuat foto tersebut terlihat sederhana, romantis dan juga indah.

Salah satu syarat yang harus dipenuhi ketika mengambil foto seperti ini adalah pencahayaan yang baik.

Nah, untuk mendapatkan hasil yang lebih bagus Anda harus rela bangun pagi dan melakukan kegiatan ini pada pagi hari.

Waktu yang efektif untuk digunakan adalah pada pukul 07.00 hingga pukul 08.00 waktu setempat. Untuk lokasi yang bisa digunakan adalah taman, pantai dan lain-lain.

2. Mengambil Foto di Hutan

Konsep Unik Foto Prewedding

Mendengar kata hutan, pasti Anda akan geleng-geleng kepala. Dari sekian banyak lokasi yang menarik kenapa harus di hutan ?

Ya, pertanyaan tersebut telah menjadi salah satu pertanyaan umum yang dilontarkan oleh banyak orang. Lokasi yang satu ini terbilang sangat unik dan menarik.

Konsep Foto Prewedding Unik

Hal ini dikarenakan, hutan memiliki banyak pohon tinggi dan daun yang berguguran. Kondisi seperti itulah yang membuat hasil jepretan menjadi lebih unik. Pencahayaan yang ditimbulkan dari dedaunan juga membuat hasil jepretan sangat memuaskan.

Saat ini hutan menjadi lokasi yang sangat umum untuk dijadikan lokasi pemotretan. Terutama hutan pinus. Hutan yang satu ini sangat recommended untuk Anda yang ingin membuat foto prewedding di luar ruangan.

3. Foto di Tempat Bersejarah

Foto Foto Prewedding Unik Inspirasi Foto Prewedding Unik

Apabila Anda menyukai hal-hal yang bersejarah seperti kisah cinta dengan pasangan, lokasi yang satu ini sangat recommended untuk dijadikan tempat prewed lho.

Ya, candi borobudur. Banyaknya candi yang terdapat di kota magelang ini bisa Anda gunakan sebagai background yang unik.

Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan hasil jepretan yang berkesan. Jadi, saat foto tersebut di pajang di gedung, para tamu akan tertarik untuk melihatnya.

Bukan hanya itu saja, hal ini juga bisa Anda gunakan sebagai contoh untuk para tamu yang akan melangsungkan pernikahan di kemudian hari.

Trik Melakukan Foto Outdoor yang Sempurna dan Menggemaskan

Foto Prewedding Keren Dan Unik

Foto Unik Prewedding Tema Foto Prewedding Unik

Bagi Anda yang suka dengan pemandangan alam dan ingin melakukan foto prewed di alam bebas.

Gunakanlah beberapa trik yang bisa membantu hasil jepretan menjadi lebih sempurna seperti di bawah ini :

1. Cuaca

Foto Prewedding Unik Outdoor

Poin utama yang mempengaruhi hasil jepretan adalah cuaca. Usahakan Anda melakukan prewed pada saat cuaca cerah.

Namun, jangan pernah melakukannya saat cuaca terlalu panas atau cuaca ekstrim. Hal ini akan membuat mood semua orang buruk dan hasil jepretan tidak akan terlihat bagus.

Jadi, pilihlah cuaca yang sejuk, waktu yang sangat direkomendasikan untuk pengambilan gambar adalah pada pagi hari.

Sebab, saat pagi hari matahari belum terik dna Anda bisa melakukan prewed dengan lancar. Selain itu, make up yang Anda gunakan juga tidak mudah luntur.

2. Venue

Foto Prewedding Unik Dan Romantis

Nah, poin penting selanjutnya yang harus diperhatikan adalah vanue. Bagus tidaknya hasil jepretan tergantung pada venue.

Apabila venue yang menjadi latar belakang foto Anda bagus, maka hasil foto pun akan menjadi lebih menarik dan memuaskan.

3. Budget

Ide Foto Prewedding Unik

Hal yang harus dipersiapkan selanjutnya adalah budget. Anda harus memiliki budget yang cukup untuk melakukan foto prewed di luar ruangan.

Meski harganya tidak semahal di dalam ruangan. Namun, tetap saja Anda harus menyediakan budget lebih untuk berjaga-jaga.

Apabila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan maka Anda tidak perlu repot lagi. Misalnya seperti adanya dana tambahan untuk menyewa properti dan lain-lain.

Dengan demikian proses pengambilan foto akan berjalan dengan lancar.

4. Busana

Foto Prewedding Muslim Unik

Dalam hal busana Anda bisa memilihnya sesuai dengan tema yang digunakan.

Selain itu, Anda juga harus mengenakan busana yang pantas dengan lokasi prewed.

Apabila Anda melakukan prewed di area pantai, maka busana yang digunakan adalah baju santai atau semacamnya.

5. Lighting

Foto Prewedding Unik Islami

Poin terakhir yang membuat hasil jepretan menjadi lebih indah adalah lighting atau pencahayaan.

Melakukan foto di luar ruangan akan sangat membantu pencahayaan menjadi lebih baik. Hal ini dikarenakan, sistem pencahayaan yang digunakan adalah cahaya alami dari matahari.

Meski cahaya yang digunakan adalah cahaya matahari, namun Anda tetap harus menyediakan alat lighting.

Persediaan alat tersebut dilakukan agar jika sewaktu-waktu cuaca mendung, Anda bisa tetap melaksanakan proses foto.

Konsep Foto Prewedding Unik

Hal yang tidak kalah penting dari tempat adalah tema atau konsep. Untuk membuat prewed yang unik dan menarik, Anda harus menyiapkan konsep yang unik juga.

Misalnya menggunakan konsep cosplay dan lain-lain. Nah, bagi Anda yang beragama islam bisa menggunakan konsep foto prewedding muslim unik juga lho.

Ya, caranya yaitu dengan memodifikasi busana yang digunakan menjadi busana muslim yang berhijab.

Dengan demikian semua orang bisa melakukan konsep prewed yang unik. berikut beberapa konsep unik yang bisa Anda gunakan:

1. Miniatur

Foto Prewedding Tema Unik

Gaya Foto Prewedding Unik

Kumpulan Foto Prewedding Unik

Nah, konsep yang satu ini membutuhkan tenaga editing yang ekstra untuk membuat hasil jepretan yang sangat unik.

Anda bisa melakukan foto seperti prewed pada umumnya. Namun, untuk membuat hasil yang memuaskan, foto tersebut harus di edit menjadi seperti miniatur yang lucu.

2. Retro

Gaya Unik Foto Prewedding

Contoh Foto Prewedding Unik Indoor

Contoh Foto Prewedding Yang Unik

Bagi Anda yang menyukai gaya old school, konsep yang satu ini sangat cocok dan wajib Anda gunakan.

Dengan menggunakan pakaian ala 80-an, pasangan tersebut akan terlihat seperti pasangan di masa lalu saat sedang duduk di bangku sekolah.

3. Bohemian

Gambar Foto Prewedding Unik

Foto Prewedding Unik Simple

Hunting Foto Prewedding Unik

Nah, konsep yang satu ini bisa Anda lakukan di hutan atau taman. Tema prewed seperti ini juga termasuk ke dalam foto prewedding yang lucu dan unik.

Busana yang digunakan juga beragam, Anda bisa menggunakan busana koboi dan lain-lain.

Bahkan, busana yang dilengkapi dengan hijab juga bisa Anda gunakan untuk menciptakan keunikan dari hasil jepretan tersebut.

Selain itu, Anda juga bisa melakukan beberapa pose yang unik seperti koboi memakan permen dan lain-lain.

4. Profesi

Foto Prewedding Unik Pramugari dan Pilot

Foto Prewedding Unik Sesuai Profesi

Foto prewedding unik pilot

Bagi pasangan yang ingin membuat moment prewed semakin berkesan, maka konsep foto prewedding yang satu ini sangat direkomendasikan.

Mengabadikan foto prewedding sesuai profesi adalah konsep prewedding yang sering digunakan wedding couple, Anda bisa memberikan sentuhan yang berbeda pada hasil foto prewedding dengan property, lokasi, dan busana yang berbeda seperti beberapa contoh diatas.

5. Minimalis

Foto Prewedding Unik Indoor

Foto Prewedding Yang Unik Dan Lucu

Foto Prewedding Unik Konsep Minimalis

Foto prewedding tema minimalis dan romantis

Nah, konsep yang satu ini bisa Anda lakukan dimana saja dan tentunya biaya untuk membuat konsep ini terbilang murah.

Konsep seperti ini sangat cocok bagi Anda yang ingin berhemat saat melakukan prewed.

Pose yang bisa dilakukan seperti melakukan kegiatan sehari-hari dengan pasangan dan lain-lain.

Tips Sebelum Melakukan Foto Prewedding Yang Unik

Nah, bagi Anda yang ingin menghemat biaya untuk melaksanakan prewedding unik tentu saja sangat bisa dan mudah dilakukan.

Namun, terdapat beberapa hal yang harus dipersiapkan untuk melakukannya, seperti :

1. Alat Fotografi

Barang-barang yang wajib ada untuk melakukan foto prewed seperangkat alat foto.

Apabila Anda tidak memilikinya, bisa menyewa di tempat penyewaan kamera. Nah, alat yang harus ada yaitu tripod, kamera, flash, filter dan reflector.

2. Pilih Lokasi

Lokasi merupakan salah satu komponen yang paling penting saat akan melakukan foto prewed.

Bagi Anda yang ingin hemat dan tidak mengeluarkan banyak biaya, terdapat beberapa lokasi di dalam negeri atau luar negeri yang bisa Anda coba. Misalnya seperti di Pattaya Thailand, Vietnam dan lain-lain.

3. Waktu Keberangkatan

Agar proses foto bisa berjalan dengan lancar dan hasilnya memuaskan, pergilah ke tempat yang sudah direncanakan pada hari biasa.

Jangan pernah melakukan foto prewed pada hari liburan, karena beberapa tempat wisata akan sangat ramai. Hal ini bisa membuat proses foto terganggu.

4. Rincian Budget dan Akomodasi

Apabila dihitung-hitung sewa kamera lengkap beserta alatnya harganya yaitu Rp. 1000.000 hingga Rp. 6000.000 untuk 3-4 hari.

Sedangkan biaya akomodasi terdiri dari biaya perjalanan, penginapan, tiket, makanan dan lain-lain. Untuk menghemat biaya gunakanlah semua fasilitas yang standar dan jangan terlalu mewah.

Jika Anda menggunakan alat transportasi yang biasa saja dan penginapan yang standar, biaya yang dibutuhkan hanya Rp. 4000.000 untuk 3-4 hari.

Sedangkan biaya makan bisa Anda sesuaikan dengan selera, namun jangan memilih menu yang sangat mahal.

Inspirasi Pose Foto Prewedding yang Unik

Pose merupakan salah satu komponen dalam proses pengambilan foto.

Nah, agar hasil yang didapat lebih memuaskan lakukan beberapa pose yang menarik dan lucu. Bagi Anda belum pernah melakukannya, berikut beberapa contoh pose yang bisa Anda gunakan :

1. Pose Berdiri Sejajar

Foto prewedding unik berdiri sejajar Indoor

Berdiri sejajar adalah salah satu pose yang standar untuk foto prewedding. Pose seperti ini memang terlihat sederhana namun terdapat sisi romantis tersendiri.

Untuk menambah keromantisan dari pose tersebut, Anda bisa memegang tangan pasangan dan saling menatap mata.

2. Pose Candid

Foto Prewedding Unik, Lucu, dan Romantis

Foto prewedding unik dan candid

Nah, untuk Anda yang suka dengan hal unik, pose candid ini sangat direkomendasikan. Pose seperti ini terlihat lebih natural tanpa menghilangkan sisi romantis dari pasangan.

Ekspresi yang tidak direncanakan ini membuat hasil jepretan menjadi lebih menarik. Busana yang digunakan bermacam-macam untuk pose ini.

Anda bisa menggunakan busana muslim dan juga gaun yang indah. Selain itu, Anda juga bisa melakukannya di berbagai tempat. Seperti misalnya di hutan, di pantai, taman dan lain-lain.

Bahkan, melakukan pose ini di jalan yang sepi juga bagus dan akan menambah sisi unik dari foto tersebut lho.

3. Pose Duduk Bersandar

Inspirasi foto prewedding yang unik dan romantis

Foto prewedding unik duduk bersandar

Pose seperti ini memiliki makna bahwa setiap pasangan adalah dua insan yang tidak ingin berpisah satu sama lain. Dengan kata lain ingin hidup bersama selamanya.

Nah, pose yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang sangat menyayangi dan ingin selalu bersama dengan pasangan.

4. Pose Tertawa Bersama

Konsep Foto Prewedding Muslim Unik

Foto prewedding unik pose tertawa bersama

Tertawa menunjukkan bahwa dirinya sedang ceria atau gembira. Pose ini sangat cocok bagi Anda yang ingin selalu bahagia bersama pasangan.

Nah, Anda bisa melakukan pose ini diberbagai tempat. Seperti misalnya di danau, pantai dan lain-lain. bahkan, Anda juga bisa melakukan pose ini sambil berjalan bersama.

5. Pose Berpelukan

Foto prewedding unik pose berpelukan

Nah, pose yang satu ini menunjukkan bahwa Anda adalah pasangan yang romantis dan saling membutuhkan satu sama lain.

Selain itu, pose ini juga bisa memperlihatkan betapa sayangnya Anda terhadap pasangan.

6. Pose Membaca Buku Bersama

Foto prewedding unik pose membaca buku bersama

Apabila Anda memiliki hobi yang sama dengan pasangan yaitu membaca buku, pose ini sangat recommended untuk Anda.

Hal ini juga menunjukkan betapa kompak dan serasinya Anda dengan pasangan. Lokasi yang bagus untuk melakukan prewed dengan pose seperti ini adalah di taman atau perpustakaan.

Anda juga bisa menambah gaya lain seperti sedang kemping dengan membaca buku atau yang lainnya.

Dengan demikian, foto yang akan di pasang di gedung akan menjadi lebih menarik dan bisa digunakan sebagai referensi tamu yang akan menikah selanjutnya.

Pernikahan merupakan salah satu acara yang sangat sakral dan harus dilakukan dengan tulus. Untuk melaksanakan acara tersebut terdapat beberapa hal yang harus dipersiapkan.

Salah satunya yaitu prewedding yang nantinya hasil jepretan tersebut bisa dilihat oleh banyak orang di gedung pernikahan.

Baca Juga :

Tentu saja Anda ingin membuat foto prewedding unik dan lucu agar terlihat menarik bukan ?

Nah, bagi Anda yang tertarik akan hal ini, buruan ikuti beberapa tips dan cara membuat foto prewedding unik seperti di atas.